Manfaat Biji Buah Cempedak

Manfaat Biji Buah Cempedak - Buah cempedak merupakan buah-buahan yang masih satu rumpun dengan buah nangka yang memiliki sedikit perbedaan. Buah cempedak lebih harum dan manis serta bentuk buahnya yang lebih lonjong dan cenderung lebih kecil dibanding buah nangka. Buah cempedak memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Untuk mengetahui apa saja manfaat yang terkandung dalam buah cempedak silahkan baca manfaat dan khasiat buah cempedak untuk kesehatan

Selain buahnya yang dapat dikonsumsi dan memiliki banyak manfaat, ternyata ada bagian lain yang bisa dimanfaatkan dari tanaman buah cempedak ini, salah satunya adalah biji buah cempedak. Biji buah cempedak memiliki kesamaan dengan biji buah nangka, namun lebih kecil ukurannya. Walaupun kecil namun memiliki manfaat yang laur biasa. Biji buah cempedak cenderung tidak dimanfaatkan oleh sebagian orang dan malah dibuang. Mungkin mereka tidak mengetahui bahwa biji dari buah cempedak ini memiliki kandungan gizi dan karbohidrat yang baik untuk tubuh. Biji buah cempedak merupakan sumber karbohidrat yang nilainya (36,7 g /100 g), sumber protein yang nilainya (4,2 d/100 g), dan sumber energi sekitar (165 kkal/100 g), sehingga bisa dimanfaatkan sebagai bahan pangan yang bagus dan potensial.
Manfaat Biji Buah Cempedak
Manfaat Biji Buah Cempedak

Selain itu biji buah cempedak ini juga memiliki kandungan mineral yang sangat baik juga untuk tubuh. Adapun kandungan mineral per 100 gram biji buah cempedak adalah; fosfor (200 mg), kalsium (33 mg), dan besi (1,0 mg). Dan perlu anda ketahui juga bahwa selain dapat dimakan dalam bentuk utuh, biji buah cempedak ini juga dapat diolah menjadi tepung yang bisa dijadikan sebagai bahan untuk pembuatan makanan yang kaya akan gizi.

Cara pengolahan buah cempedak ini, biasanya kami merebusnya, atau menggoreng. Rasanya yang khas membuat perut cepat kenyang menjadikan biji buah cempedak sebagai menu peilihan disaat musim buah cempedak. Namun mengkonsumsi buah maupun biji buah cempedak ini tidak boleh berlebihan karena dapat menyebabkan perut kembung. Makanlah sekedarnya saja maka tidak akan terjadi kembung.

Adapun Manfaat Biji Buah Cempedak

  • Biji buah cempedak dapat dikonsumsi dengan cara merebusnya, menggoreng, atau membakarnya terlebih dahulu. Mengkonsumsi biji buah cempedak dapat menambah nilai gizi, protein, dan energi dalam tubuh kita.
  • Biji buah cempedak dapat dijadikan tepung sebagai pengganti beras. Kandungan karbohidrat yang tinggi dalam biji buah cempedak ini bisa menggantikan beras atau jika tidak ada beras sebagai bahan pokok pangan.
  • Biji buah cempedak ini juga bisa digunakan sebagai bahan industri pangan, seperti kecap biji cempedak, susu biji cempedak, dodol biji cempedak, dan masih banyak lagi yang bisa dibuat menggunakan biji buah cempedak ini.
Jadi kesimpulannya adalah bahwa biji buah cempedak yang kita anggap sampah dan selalu dibuang, ternyata memiliki banyak sumber karbohidrat, sumber protein, dan energi yang sangat baik untuk tubuh kita. Pemanfaatannya terbilang cukup mudah, bisa anda langsung rebus, goreng atau bakar. Namun yang perlu diingat adalah mengkonsumsinya tidak boleh berlebihan.

Itulah beberapa Manfaat Biji Buah Cempedak yang dapat saya sampaikan kepada anda, mudah-mudahan bermanfaat.

Related Posts :

1 Response to "Manfaat Biji Buah Cempedak"