Naysira.com - Guru Profesional merupakan idaman bagi setiap murid. Karena dengan memiliki kemampuan dalam bidang mengajar, mengelola kelas, dan sebagainya akan membuat para siswa merasa nyaman dan senang untuk belajar. Guru merupakan pahlawan yang dikategorikan sebagai pahlawan tanpa tanda jasa. Meskipun dikatakan sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, jasa seorang guru sangatlah besar bagi seorang murid yang diajarnya. Bayangkan saja jika didunia ini tidak ada guru, akan seperti apa dunia kependidikan ini dapat berjalan? Tidak mungkin bisa jika tidak ada guru yang mengajar dan mendidik.
Kalau kita berbicara masalah guru, tentu anda sudah tidak asing lagi dengan istilah "Guru Profesional" bukan ? Ya untuk menjadi seorang guru harus memiliki sikap profesional. Keprofesionalan seorang guru sangat dibutuhkan dalam mendidik para siswa. Jika seorang guru tidak profesional, sudah tentu hasil belajar tidak akan maksimal. Lantas seperti apa sih Ciri-Ciri Guru Profesional itu? Dibawah ini saya akan bagikan informasi tentang 10 Ciri-Ciri Guru Profesional, sebagaimana dikutip dari situspendidik.blogspot.co.id.
Ilustrasi Guru Profesional |
10 Ciri-Ciri Guru Profesional
1. Selalu punya energi untuk siswanya
Adapun ciri-ciri guru profesional yang pertama adalah bahwa seorang guru dikatakan sebagai guru profesional harus selalu menaruh perhatian pada siswanya di setiap percakapan maupun disaat sedang melakukan diskusi dengan siswanya. Seorang guru yang baik dan profesional juga harus memiliki kemampuam mendengar yang baik dan dengan seksama, mendengarkan apa yang dikeluhkan oleh anak didiknya, dan bisa menjadi motivator bagi semua anak didiknya. Intinya ciri-ciri guru profesional harus selalu mempunyai energi positif untuk para siswanya.
2. Mempunyai tujuan yang jelas dalam pelajaran
Seorang guru yang profesional harus memiliki tujuan pelajaran yang jelas, tidak melenceng dari apa yang telah direncanakan. Selalu menetapkan tujuan yang jelas untuk setiap pelajaran dan berupaya bekerja keras untuk memenuhi tujuan tertentu dalam setiap pembelajaran. Jadi memiliki tujuan yang jelas sangat penting dalam proses belajar mengajar.
3. Mempunyai keterampilan untuk mendisiplinkan siswa
Seorang guru yang profesional harus memiliki keterampilan disiplin yang efektif sehingga bisa menunjukkan perubahan perilaku positif bagi para siswa di dalam kelas.
4. Mempunyai keterampilan manajemen kelas yang baik
Manajeman kelas juga tidak kalah pentingnya dalam proses belajar mengajar. Seorang guru yang profesional tentu juga harus memiliki keterampilan manajemen kelas yang baik, pengaturan kelas haruslah selalu diperhatikan oleh seorang guru profesional.
5. Bisa berkomunikasi dengan baik bersama orang tua murid
Guru yang profesional harus selalu menjaga komunikasi terbuka dengan para orang tua murid dan memberikan kepada mereka informasi yang penting dan akurat tentang apa yang sedang terjadi di dalam kelas dalam hal kurikulum, disiplin, dan masalah lainnya. Seorang guru profesional juga harus selalu bersedia memenuhi panggilan telepon dari wali murid untuk masalah sekolah dan pembelajaran yang bertujuan untuk memajukan perkembangan si anak didik.
6. Mempunyai harapan yang tinggi pada siswanya
Seorang guru yang profesional harus selalu punya harapan yang tinggi terhadap siswanya serta mendorong semua siswa dikelasnya untuk selalu mengeluarkan dan mengerahkan potensi terbaik yang ada dalam diri mereka.
7. Memahami tentang Kurikulum
Seorang guru yang profesional wajib untuk memahami tentang kurikulum, memiliki pengetahuan mendalam tentang kurikulum sekolah dan standar-standar lainnya. Mereka harus berusaha untuk memastikan pengajaran yang mereka lakukan sudah memenuhi standar-standar itu.
8. Mengetahui tentang subyek yang diajarkan
Hal ini mungkin sangatsudah jelas, tetapi kadang-kadang diabaikan. Seorang guru yang profesional harus memiliki pengetahuan yang luar biasa serta memiliki antusias tinggi untuk subyek yang mereka ajarkan. Mereka siap untuk menjawab pertanyaan dan menyimpan bahan menarik bagi para siswa, bahkan bekerja sama dengan bidang studi lain demi pembelajaran yang kolaboratif.
9. Memberikan yang terbaik untuk anak didik dalam proses pembelajaran
Seorang guru yang profesional harus selalu bergairah dalam mengajar dan bekerja dengan anak-anak didik. Mereka harus memberikan sesuatu yang terbaik bagi para anak didiknya.
10. Mempunyai hubungan yang berkualitas dengan siswa
Seorang guru yang profesioanl juga mengembangkan hubungan yang kuat dan saling hormat menghormati antara siswa dan membangun hubungan yang dapat dipercaya.
Itulah Ciri-Ciri Guru Profesional yang bisa saya berikan informasinya kepada anda, mudah-mudahan bermanfaat dan menambah wawasan anda semua.
0 Response to "Ciri-Ciri Guru Profesional"
Post a Comment